FKUB DKI Jakarta Laksanakan Silaturahmi dan Koordinasi ke FKUB Jakarta Barat

 

Jakarta, 29 Desember 2025

Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi DKI Jakarta melaksanakan kegiatan silaturahmi dan koordinasi ke FKUB Jakarta Barat sebagai upaya memperkuat sinergi dan soliditas antar pengurus dalam menjaga serta merawat kerukunan umat beragama di wilayah DKI Jakarta.

Kegiatan ini menjadi ruang dialog dan tukar pandangan terkait dinamika kerukunan umat beragama di tingkat wilayah, sekaligus membahas langkah-langkah strategis dalam pencegahan potensi konflik sosial berbasis keagamaan. Dalam suasana penuh keakraban, kedua belah pihak menegaskan komitmen bersama untuk terus memperkuat komunikasi, kolaborasi program, serta peran aktif FKUB dalam mendukung terciptanya kehidupan masyarakat yang rukun, damai, dan harmonis.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan yg disampaikan oleh ketua FKUB JB H. Saumun Hasan dengan memperkenalkan pengurus yang hadir dan sekaligus  melaporkan progres pembentukan kampung kerukunan di Jakarta Barat yang merupakan program unggulan.  

FKUB DKI Jakarta dalam hal ini diwakili oleh Bendahara Bapak Gunadi menyampaikan apresiasi atas peran FKUB Jakarta Barat yang selama ini aktif membangun hubungan lintas iman serta bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat. Selain itu beliau juga berharap agar FKUB Jakarta Barat banyak melakukan sosialisasi  seperti FKUB go too school atau campus, dan kegiatan-kegiatan lain yang bisa dilakukan dengan kemandirian dan  membangun kemitraan dengan berbagai instansi terkait. 

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kesbangpol Jakarta Barat, pengurus dan anggota FKUB JB. Dan diakhiri dengan ramah ramah dan foto bersama. 






Previous Post Next Post